Tips Hindari Wajah Terlihat Tua Karena Make-Up - PTIK-UNM MAKASSAR
Breaking News

Tips Hindari Wajah Terlihat Tua Karena Make-Up







Pada umumnya, wanita senang memakai make up atau riasan wajah untuk membuat penampilan mereka terlihat lebih menarik. Namun, dalam memakai make up pun tidak bisa sembarangan. Kita harus memperhatikan produk yang digunakan, teknik pemakaiannya, dan lain sebagainya. Salah – salah malah bukannya membuat penampilan terlihat lebih menarik. Karena jika terlalu banyak menggunakan make up, wajah akan terlihat menor dan lebih parah lagi membuat Anda terlihat lebih tua! Tentu hal tersebut sangat tidak diinginkan bukan? Berikut adalah beberapa tips menggunakan make up yang benar agar Anda tidak terlihat lebih tua. gunakan foundation yang ringan sesuai jenis dan warna kulit Anda
1. Jangan memakai foundation terlalu tebal

Sebelum menggunakan foundation atau alas bedak, sebaiknya Anda mengetahui jenis kulit Anda sendiri. Apakah jenis kulit Anda kering, berminyak, atau kombinasi? Setelah mengetahuinya, pilihlah jenis foundation yang tepat untuk kulit Anda. Selain itu, jangan memoleskan foundation terlalu tebal di kulit Anda. Karena justru akan mempertegas garis keriput Anda. Cukup gunakan foundation yang ringan.

Gunakan maskara dan eyeliner sesuai dengan bentuk mata Anda

2. Jangan memberi polesan terlalu tebal di bawah mata Anda

Memang dengan memberi sedikit polesan kepada kulit bawah mata Anda dapat menyamarkan kantung mata Anda yang hitam. Namun jika terlalu tebal menggunakannya, akan memperjelas garis – garis wajah pada wajah Anda. Yang malah membuat Anda nampak lebih tua. Sebaiknya menggunakan kuas untuk membuatnya lebih berbaur dengan warna kulit Anda. gunakan lipstick berwarna cerah dan terang

3. Jangan memakai lipstick (pemoles bibir) berwarna gelap

Make up yang berwarna gelap akan membuat bagian wajah Anda terlihat lebih kecil. Hindari memakai pemoles bibir berwarna gelap. Cobalah memakai pemoles bibir berwarna terang untuk membuat bibir Anda nampak penuh dan seksi. Tips lainnya adalah cobalah mempertegas garis bibir Anda menggunakan pensil bibir terlebih dahulu. Baru ulaskan pemoles bibir di bibir Anda agar tampak rapi. Anda juga dapat menambahkan lip gloss agar bibir Anda nampak cerah berkilau.

4. Gunakan bedak bubuk di area T-Zone

Wajah bercahaya adalah kunci salah satu wajah Anda tampil menarik dan terlihat muda. Namun hindarilah penggunaan di seluruh bagian wajah karena justru akan menutupi refleksi cahaya pada wajah Anda. Sebaiknya gunakan bedak bubuk hanya pada area T-Zone Anda sebagai polesan akhir. eyeliner dan maskara yang terlalu tebal malah akan membuat Anda terlihat seram

5. Jangan memakai eyeliner terlalu tebal

Memakai eyeliner bisa membuat mata Anda nampak lebih hidup dan lebih besar. Namun bila Anda menggunakan eyeliner hitam tebal malah akan membuat mata Anda terlihat seram. Jika Anda menginginkan sesuatu yang nampak alami, ada baiknya memilih warna coklat atau hijau olive daripada warna hitam. Karena tujuan awal memakai eyeliner adalah untuk mempertegas garis mata. Bukannya menggambar garis hitam tebal di mata Anda yang membuat Anda terlihat seram. Selain itu, jangan hanya memolesnya dengan garis lurus saja. Anda dapat memberi aksen lebih tebal di bagian tertentu mata Anda dan seulas garis tipis di ujung mata Anda. cukup gunakan eyeliner dan maskara pada bulu atas mata Anda

6. Menggunakan maskara dan eyeliner pada bulu mata bawah

Maskara dan eyeliner memang akan membuat mata Anda terlihat lebih besar dan menarik. Namun hati – hati bila menggunakannya di bulu mata bawah Anda. Karena justru akan mempertegas lingkaran hitam pada kantung mata Anda. Untuk hasil yang alami, cukup menggunakannya pada bulu mata atas Anda saja. Bila Anda tetap ingin menggunakannya di bulu mata bawah Anda, ulaskan tipis saja.pilihlah kuas yang tebal untuk mengoleskan perona pada pipi Anda

7. Jangan meremehkan efek perona warna pada pipi Anda

Perona warna untuk pipi atau yang lebih umum kita kenal dengan blush on ternyata memiliki pengaruh yang besar pada penampilan wajah Anda. Namun hindarilah warna yang terlalu kontras dengan bedak Anda. Cobalah warna yang senada dengan bedak atau foundation Anda agar bisa lebih berbaur. Selain itu hindari penggunaan kuas yang tipis karena akan membuat garis yang jelas. Dianjurkan untuk menggunakan kuas yang tebal agar perona dapat lebih berbaur di wajah Anda. Hindari memakai lipstick langsung dari tempatnya

8. Jangan memakai lipstick langsung dari tempatnya

Ada baiknya bila menggunakan lipstick dengan kuas atau dapat juga dibaurkan dengan jari tangan Anda. Dengan begitu efek yang Anda dapatkan pun akan tampak lebih alami. Selain itu, ulaskan juga balsam bibir untuk menjaga kelembaban dan kesehatan bibir Anda.(Oprah/rei)

Tidak ada komentar untuk "Tips Hindari Wajah Terlihat Tua Karena Make-Up"